-->

Iklan

Jumat, 14 Maret 2025, Maret 14, 2025 WIB
Last Updated 2025-03-14T15:07:19Z
Hukpol

Bupati Dan Wakil Bupati Dompu Turun Langsung Memimpin Kegiatan Kebersihan Lingkungan

Advertisement


Foto Bupati Dompu Bambang Firdaus Saat melakukan kegiatan kegiatan kebersihan 
Lingkungan


Info720.com, Dompu NTB - Bupati dan Wakil Bupati Dompu, Bambang Firdaus, SE dan Syirajuddin, SH, turun langsung memimpin kegiatan kebersihan di Kabupaten Dompu. Kegiatan ini dilakukan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat tentang pentingnya kebersihan lingkungan.



Seluruh Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di Kabupaten Dompu dikerahkan untuk melaksanakan kegiatan kebersihan. Bupati Dompu, Bambang Firdaus, SE, memimpin kegiatan kebersihan di Wilayah Barat, sedangkan Wakil Bupati Dompu, Syirajuddin, SH, memimpin kegiatan kebersihan di Wilayah Timur. Pada Juma'at (14/03/2025).




Dalam kegiatan ini, Bupati dan Wakil Bupati Dompu menyampaikan harapan agar kegiatan kebersihan tidak hanya dilakukan sesaat saja, namun juga menjadi pola kebiasaan yang harus dilakukan secara terus menerus.




" Mari jadikan kebersihan ini sebagai kebutuhan dan harus dilakukan secara terus menerus. Kebersihan yang dilakukan akan membuat suasana di sekitar kita menjadi sejuk dan menentramkan pandangan," tutur Bupati Bambang Firdaus.




Bupati dan Wakil Bupati Dompu juga mengajak semua elemen masyarakat Dompu agar terbiasa dengan pola hidup sehat dengan senantiasa menjaga dan merawat kebersihan lingkungannya.(str)